Rabu, 09 Juli 2014

Terpidana Terorisme di Lapas Cirebon Tak Gunakan Hak Pilih


CIREBON - Para terpidana terorisme yang mendekam di Lapas Klas 1 Cirebon memilih tak menggunakan hak pilihnya, Rabu (9/7). Mereka menolak mencoblos dengan anggapan bahwa Pilpres, orang-orang dan lembaga yang tak seideologi dengan mereka dianggap sebagai thogut.

Kepala Lapas Klas 1 Cirebon, Agus Soekono mengatakan, ada 16 terpidana terorisme yang mendekam di Lapas Cirebon. "Rata-rata mereka menolak untuk mencoblos. Itu sudah mereka sampaikan ketika kami memberikan undangan pencoblosan beberapa hari lalu," katanya, Rabu (9/7) pagi.

Meski demikian, kata Agus, ada 2 terpidana yang mau mencoblos. Terpidana itu memang bukan pemain utama dalam kasus terorisme, tapi hanya orang yang punya kontribusi dengan penyimpanan barang bukti.

Di TPS khusus Lapas Klas 1 Cirebon ada 521 DPT, 36 DPK, dan 2 DPTb. Pemilihan dipusatkan di aula, pukul 07.00-13.00. (tribun)

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 TRIO MACAN All Right Reserved