Selasa, 08 Juli 2014

Camat dan Kabid di Cirebon Perebutkan Lelang Sembilan Posisi Kepala Dinas


CIREBON - Puluhan camat dan kepala bidang berbagai instansi dipastikan akan bersaing memperebutkan sembilan jabatan kepala dinas di lingkungan pemerintah Kabupaten Cirebon. Jabatan Eselon II.b tersebut dilelang untuk umum oleh Pemkab Cirebon sebagai bentuk transparansi dan membuka kesempatan bagi pejabat Eselon III yang selama ini kompetensinya belum tergali optimal.

Sampai hari terakhir pendaftaran, Senin (7/7/2014) pukul 14.00 WIB, sedikitnya 36 orang telah menyerahkan berkas ke panitia di kantor Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cirebon. Sementara puluhan lainnya yang juga sudah mengambil formulir masih melengkapi persyaratan sebelum batas penyerahan berkas pukul 15.00 WIB.

Kepala BKPPD Kabupaten Cirebon Supadi Priatna mengatakan, sembilan jabatan yang dilelang itu adalah posisi Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kepala Badan Lingkungan Hidup Daerah, Kepala Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air dan Pertambangan, Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Waled, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan, Kepala Dinas Sosial, dan jabatan Supadi sendiri sebagai Kepala BKPPD.

Supadi menjelaskan, persyaratan umum untuk mengikuti lelang jabatan tersebut adalah berstatus pegawai negeri sipil, pendidikan minimal sarjana strata-1 dan beberapa syarat lain.

“Di samping itu ada persyaratan khusus seperti pengalaman menduduki jabatan, pendidikan minimal S-2 untuk Direktur RSUD Waled, dan latar belakang pendidikan dengan jurusan yang sesuai untuk jabatan Kadisdik, Kepala BKPPD, Kadisdukcapil, dan Kadinsos,” ujarnya.

Bupati Cirebon Sunjaya Purwadi menegaskan, ini merupakan pertama kalinya Pemkab Cirebon menggelar lelang jabatan secara terbuka. Ia menjamin dengan lelang tersebut tidak ada lagi dugaan miring mengenai kemungkinan KKN dalam penempatan pejabat di lingkungan Pemkab Cirebon. (PRLM)

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 TRIO MACAN All Right Reserved