Rabu, 09 Juli 2014

Aher: Prabowo-Hatta Menang Telak di Jabar


BANDUNG - Hitung cepat yang dilakukan internal tim pemenangan Prabowo-Hatta wilayah Jabar mengumumkan calon Presiden/Wakil Presiden Prabowo-Hatta meraih kemenangan dalam pemilihan presiden 2014 di Jabar dengan raihan suara sekitar 61,39 persen.

"Hasil akhir quick qount kami perolehan suara Prabowo-Hatta menang telak di Jawa Barat. Suara Prabowo-Hatta mencapai sekitar 61,39 persen, sedangkan Jokowi-JK hanya sekitar 38,61 persen," kata Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Hatta wilayah Jabar, Ahmad Heryawan, di Bandung, Rabu.

Ia menuturkan perolehan suara itu hasil perhitungan tim lembaga survei Indonesia Strategic Institute (Instrat) dari laporan seluruh TPS.

Kemenangan hasil penghitungan itu, kata Heryawan, perlu diumumkan kepada publik karena Jabar merupakan provinsi yang memiliki suara terbesar di Indonesia.

"Kami berkepentingan mengungkapkan ini karena Jabar paling besar menyumbangkan untuk nasional," kata Heryawan.

Menurut dia, kemenangan di Jabar biasanya menjadi penentu kemenangan di tingkat nasional. Ia berharap kemenangan di Jabar dapat menjadikan Prabowo-Hatta menjadi presiden/wakil presiden terpilih periode 2014-2019.

"Kemenangan suara Prabowo-Hatta di Jawa Barat, kita harapkan itu menjadi penentu kemenangan di nasional," kata Gubernur Jabar itu.

Heryawan menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Jabar, relawan dan pendukung partai koalisi merah putih yang telah bekerja keras dan mempercayakan suaranya kepada Prabowo-Hatta.

"Untuk itu saya harap para saksi dan relawan Prabowo-Hatta untuk mengamankan angka suara Prabowo-Hatta di tingkat tps." katanya.

Pemilu 2014 diikuti dua pasang kandidat, yaitu Prabowo-Hatta dan Jokowi-Jusuf Kalla (JK). Prabowo-Hatta didukung enam partai, Jokowi-JK didukung lima partai.

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 TRIO MACAN All Right Reserved