Hari ini Jokowi kampanye di Indramayu
Capres nomor urut 2 Ir H Joko Widodo akan berkunjung ke Indramayu pada Selasa (17/6/14). Titik yang akan dikunjungi adalah TPI Karangsong, Lapangan yayasan Mina Sumitra, dan Kampus Hijau pesantren Darul Maarif Kaplongan Karangampel. Titik massa di lapangan yayasan Mina Sumitra Karangsong Indramayu Jawa Barat.
Kedatangan Jokowi akan disambut ribuan masyarakat dari berbagai elemen yang tergabung dalam Jaringan Relawan Jokowi-Jusuf Kalla (JARE JKW-JK) seperti nelayan, petani, buruh, mantan dan keluarga TKI, aktivis, pemuda, perempuan, komunitas ontel, paranormal, pedagang, slankers, kaum nahdiyyin, gusdurian, komunitas vespa. bikers, dan masyarakat umum lainnya. Sebagai koordinator adalah Ono Surono.
Untuk sepeda Santai, silahkan mendaftarkan diri secara gratis, akan mendapatkan Kaos dan Doorprize (Pendaftaran mulai besok, Senin, 16 Juni 2014 di Song FM (Sdr. Harris) dan KPL Mina Sumitra, Sdr.Jupri). Pembagian doorprize dilaksanakan pada Apel Akbar antara Rakyat Bersama Jokowi di lapangan yayasan Mina Sumitra.
Agenda Jokowi di Indramayu:
1. Pukul 13.00-14.00 kunjungan ke TPI Karangsong, melaksanakan lelang dilanjutkan dengan dialog di atas kapal dengan para nelayan.
2. Pukul 14.00-14.30 WIB, bersepeda ontel sepanjang 3 Km dari TPI menuju lapangan Yayasan Mina Sumitra.
3. Pukul 14.30-15.30 WIB, apel akbar dan temu rakyat di lapangan yayasan Mina Sumitra untuk pembacaan manifesto Nelayan Indonesia, temu rakyat secara umum dan penyerahan buku Harapan Rakyat dan bendera merah putih.
4. Pukul 15.30-17.00 WIB, kunjungan silaturrahim dan dialog dengan kyai kampung ahlussunnah wal jamaah di Kampus Hijau pesantren Darul Maarif Kaplongan Karangampel. (onosurono.com)
0 komentar:
Posting Komentar