Warga di gegerkan dengan ditemukan mayat yang membusuk di Gunung Jati Cirebon
GUNUNGJATI, (CNC).- Sesosok mayat laki-laki tanpa indentitas ditemukan tak bernyawa (meninggal,red) dengan kondisi tubuh terjepit bangunan di Jalan Gunung Jati, RT 2 RW 01, Desa Klayan, Kecamatan Gunungjati Kota Cirebon, Minggu (1/6) sekitar pukul 09.00 WIB.
Mayat yang sudah mengeluarkan bau tak sedap itu pertama kali ditemukan oleh seorang anak bernama Andri (16) bersama orang tuanya Karso (35) warga setempat yang curiga terhadap bau tak sedap tersebut.
"Awalnya anak saya curiga sama bau dan banyaknya lalat, setelah di telusuri ternyata bau itu bersumber dari tubuh orang yang terjepit tembok,"kata Karsa.
Dikatakan Karso, saat itu dirinya bersama anaknya hendak mengambil buah mangga, namun di sekitar lokasi tidak tahan dengan bau bangkai. Awalanya bau itu, kata Karsa, dikira dari bangkai kucing sehingga dirinya meminta kepada anaknya untuk mencari sumber bau itu dan ternyata bau itu bersumber dari mayat lelaki.
"Saya langsung melaporkan temuan mayat itu ke perangkat desa,"terangnya.
Kapolres Cirebon Kota AKBP Dani Kustoni melalui Kapolsek Gunungjati AKP Acep Mulyana membenarkan adanya penemuan mayat lelaki tanpa identitas di wilayah hukumnya.
"Mayat tersebut setelah di identifikasi tidak ditemukan kartu tanda pengenal seperti KTP dan indentitas lainya,"katanya
Menurutnya, setelah dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) mayat tersebut langsung dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Gunungjati untuk dilakukan otopsi luar.
"Bagi keluarga yang merasa kehilangan keluarganya silahkan hubungi kami atau datang langsung ke RS Gunungjati,"ujarnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, mayat tersebut diperkirakan sudah tewas empat hari yang lalu, karena sudah mengelurakan bau yang tidak sedap dan ada beberapa bagian tubuhnya yang sudah mengeluarkan cairan. (Enon/CNC)
0 komentar:
Posting Komentar