RSUD Waled Cirebon Butuh Gedung Rawat Inap Tambahan
WALED, (CNC).- Komisi 4 DPRD Kabupaten Cirebon akan membantu pembangunan gedung rawat inap untuk kelas 3 di RSUD Waled.
“Komisi 4 karena memang leading sektornya akan membantu RSUD Waled ini. Solusinya bantuan provinsi atau daerah kedepannya diprioritaskan untuk bantuan gedung, sedanglan alkesnya menyusul,” ujar salah seorang anggota DPDR dari Komisi 4, Supirman saat kunjungan kerja di RSUD Waled, Selasa (17/6).
Sementara itu, Wakil Direktur RSUD Waled, H. Ali Mughayat mengungkapkan, pihaknya berharap bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat untuk RSUD Waled berupa alat kesehatan (alkes) dapat dialihkan untuk bantuan fisik bagi gedung rawat inap. Namun, permohonan perubahan itu ditolak.
“Alkes juga sangat kami butuhkan. Namun, kami tengah memprioritaskan pembangunan gedung untuk kelas tiga, mengingat gedung perawatan saat ini sangat terbatas,” jelas Ali. (Wawi/CNC)
0 komentar:
Posting Komentar