Senin, 19 Mei 2014

Dinas Koperasi dan UMKM Kab.Cirebon Dorong Karang Taruna Bentuk Koperasi


KEDAWUNG, (CNC).- Sebanyak 40 anggota Karang Taruna mengikuti kegiatan peningkatan pemahaman perkoperasian di kalangan generasi muda dan pelajar tahun 2014 yang diselenggarakan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Kabupaten Cirebon di Victory Hotel Jalan Tuparev Kedawung, Senin (19/5).

Acara ini dibuka secara remi oleh Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Cirebon, Ma’mum Effendi.

Menurut panitia penyelenggara, Diding ZA, kegiatan ini digelar dengan maksud untuk memperoleh insan-insan yang memiliki pengetahuan dan wawasan tentang perkoperasian, menumbuhkembangkan semangat berkoperasi dikalangan generasi muda sebagai kader penerus dalam membangun dan mengembangkan koperasi di Kabupaten Cirebon. “Kegiatan ini direncanakan akan dilaksanakan semala dua hari, Senin hingga Selasa yang diikuti oleh 40 peserta dari kalangan generasi muda dan pelajar dengan pemateri dari Dekopinda, bank bjb dan Dinas Koperasi dan UMKM,” ungkapnya.

Ketua Karang Taruna Kabupaten Cirebon, Raji Supriyadi, berharap dengan kegiatan ini anggota karang taruna memahami serta dapat mewujudkan terbentuknya koperasi sebagai wadah usaha ekonomi produktif (UEP) dikalangan generasi muda di masing-masing desa.

Salah seorang peserta dari perwakilan Karang Taruna “Bhayang Binekas” Desa Belawa Kecamatan Lemahabang, Taufik mengatakan pelatihan ini sangat bermanfaat sebagai bekal pengetahuan bagi para genersi muda untuk mengembangkan koperasi di kalangan generasi muda di Kabupaten Cirebon. (Whaliq/CNC)

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Quick Message
Press Esc to close
Copyright © 2013 TRIO MACAN All Right Reserved